banyak yang bilang bahwa, amerika bagian sini bagus banget, eropa bagian situ keren banget. ge menggeleng lemah, tidakkah mereka memandang keindahan sudut-sudut tempat di indonesia yang bahkan keindahannya mungkin mampu melebihi tempat-tempat indah di luar negeri sana.
bertempat di garis khatulistiwa tidak hanya membuat negeri ini sangat subur, tapi juga keindahan yang tiada duanya. salah satu tempat terindah itu adalah pantai-pantai yang berada di Bali. tapi sangat disayangkan, beberapa bule di luaran sana tidak mengenali indonesia, negeri kita tercinta ini walaupun banyak korupsi *ups. mereka lebih mengenal Bali. Negeri Bali. hello??? lo pikir indonesia sekecil Bali?
tapi saat ini gw lagi gak pengen menceritakan tentang Bali. gw mau menceritakan tentang GREEN CANYON. you know Green Canyon?? green canyon merupakan salah satu tempat wisata yang keren banget. tempat wisata yang pengen banget untuk gw kunjungi akhir-akhir ini berada di daerah kabupaten ciamis. satu tempat eksotis yang dimiliki di indonesia. keindahannya bahkan menyerupai keindahan grand canyon yang ada di belahan sudut bumi, amerika sana. letaknya yang tak jauh dari pangandaran memudahkan kita untuk dapat mengunjunginya. #tapigwbelomsempetkesana hahhaa...
tapi gw yakin dengan mengocek dompet minim lo bisa menikmati keindahan Grand Canyon di amerika. sebenarnya tempat ini memiliki nama asli Cukang Taneuh namun suatu hari seorang bule prancis yang berkunjung kesana menyebutnya Green Canyon karena bentuknya yang menyerupai tempat wisata di amerika sana. lagi-lagi karena bule lah tempat wisata kita mulai dikenal orang banyak. gw aja baru tahu beberapa bulan yang lalu dan langsung jatuh cinta. sumpaaaahhh
disini gw akan berbagi info mengenai biaya yang akan dikeluarkan jika lo berkunjung kesana
- sewa perahu : 75000/perahu (muat 5-7 orang komplit dgn safety jaket, guide dan tim penyelamat)
- sewa pelampung: 5000
- tiket masuk: gratisssss kecuali parkir kendaraan hehe..
- Body Rafting: 900.000 (untuk 6 orang peserta dengan dikawal guide 2 orang. Persiapan seperti Helm, deker, pelampung dan sepatu semua disiapkan)
rute menuju Green Canyon
- pesawat: Jakarta-Pangandaran ada penerbangan Susi Air dari Halim. jadwalnya setiap pukul 10:30 - 11:30 dan landing di kecamatan cijulang, tidak begitu jauh untuk menuju ke green canyon
- angkutan umum: dari bekasi,rambutan,Bandung cicaheum naik jurusan pangandaran..nanti naik jurusan Cijulang dari terminal cijulang ke dermaga green canyon sekitar 3 km ...kalau dari tasik atau ciamis ya langsung aja naik bis kecil yang jurusan cijulang.
- mobil pribadi: dari bandung bisa 4-6 jam (rata2 80km/jam), Bandung-Nagreg-Limbangan-Malangbong-Ciawi-Rajapolah-Cihaurbeuti (jangan ke tasikkota)-Ciamis-Banjar-Banjarsari-Padaherang-Kalipucang-Pangandaran-Parigi-Cijulang
penginapan, bisa cari hotel/penginapan di sekitar pangandaran atau batukaras, di Green Canyon gak ada.
more info: www.greencanyoninfo.com atau 085223547742 (ajak-ajak ya sist ^.^)
moga bisa cepet kesana :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
mampir yuk..
kasih komen, saran, kritik, atau makanan juga boleh
^.^